KBB –Warnajembar.com // Gelar kegiatan olahraga untuk merebutkan piala Hengky cup perwakilan per kecamatan se-Bandung barat (KBB) yang akan diselenggarakan di lapangan warung Domba cikalong pada tanggal 11 Maret 2023.
Kades Budi Desa Cimanggu kecamatan ngamprah sekaligus Manajer Tim Hengky Cup kecamatan Ngamprah KBB tersebut disela sela waktunya menjelaskan terkait turnamen sepak bola Hengky Cup kepada pihak media Warnajembar.com pada hari Kamis 09/03/2023
“Sepakbola piala Hengky cup tersebut yaitu memberitahukan kepada semua element kecamatan ngamprah khususnya anak muda dikecamatan ngamprah bahwa hari ini kami akan melaksanakan Hengky cup tentang sepakbola dengan usia minimal 17 tahun maksimal 21 tahun” Ungkapnya
“Untuk usia 17 tahun kami ambil 3 orang dan sisanya kami ambil dari usia 23 tahun, kenapa diambil seperti itu karena untuk usia 17 tahun wajib dimainkan dan Allhamdulilah pada kemaren tertanggal 2 Februari kami melaksanakan seleksi tingkat kecamatan Ngamprah yang dilaksanakan di lapang sepakbola Sukatani dan Allhamdulilah sudah terbentuk 42 pemain yang mewakili kecamatan Ngamprah” jelasnya
Budi juga sudah Persiapan untuk acara tersebut sudah tersedia dan siap membawa nama baik kecamatan Ngamprah untuk juara.
“Pendaftaran yang udah masuk seleksi pertanggal 2 maret sebanyak 3 atau 40 orang untuk 2 tim yaitu tim A dan tim B pada tanggal 11 bulan Maret 2023 kami akan melaksanakan kegiatan pembukaan untuk Tim A dan untuk Tim B akan dilaksanakan di lapangan pangheotan” Tambah Budi
Kades Budi juga berharap untuk kecamatan Ngamprah khususnya kabupaten Bandung barat ketika melaksanakan kegiatan Hengky cup ini bisa berkelanjutan bukan hanya sekedar Hengky cup saja dan sesudah selesai, akan tetapi Budi berharap kegiatan persepakbolaan yang ada di kabupaten bandungbarat ada wadahnya terutama di usia dini untuk mencetak atlet yang ada di kabupaten Bandung barat.
“Harapan saya buat pemenang tingkat desa khususnya di kecamatan Ngamprah yang 11 desa ada pembinaan untuk mencetak atlet untuk sepakbola untuk pemerintah daerah untuk aspirasi kegiatan ini jangan hanya cukup disini supaya berkelanjutan kedepannya,”pungkasnya.
(Anne/*Red)