Dadang Camat Cikalongwetan Gelar Rakor Lintas Sektor Jelang HUT RI ke-79

Dadang Camat Cikalongwetan Gelar Rakor Lintas Sektor Jelang HUT RI ke-79

Cikalongwetan | warnajembar.com – Kecamatan Cikalongwetan Kabupaten Bandung Barat (KBB). Laksanakan Rapat Koordinasi menjelang Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79 di 2024. Senin 12 Agustus 2024.

Rapat tersebut langsung di pimpin oleh camat Cikalong wetan H. Dadang A Supardan, M.pd.,Kp yang di hadiri oleh tiga belas kepala desa, hadir juga pihak Kepala Urusan Agama (KUA), puskesmas, RSUD, tokoh pemuda, dan tokoh masyarakat.

Dadang menjelaskan rakor tersebut terkait pelaksanaan upacara HUT RI yang akan di laksanakan di lapangan Mandala Mukti.

Rencana yang akan bergabung untuk mengikuti upacara hanya tiga desa, dan desa yang lainnya akan melaksanakan kegiatan di desa nya masing masing,

“Antusias warga menyambut HUT RI ke 79 di 2024, sudah terlihat dengan semangat memasang berbagai hiasan di jalan-jalan termasuk di gang-gang masuk kampung,” ungkapnya

Ia mengatakan, dengan nuansa merah putih. “Ini menandakan bahwa kita mengisi kemerdekaan dengan hal hal yang positif,” katanya

“Di tambah lagi dengan kegiatan warga masyarakat dengan berbagai lomba tradisional. Hal ini sudah menjadi agenda kegiatan masyarakat di hari kemerdekaan Republik Indonesia,” Pungkas Camat Dadang. **Red

Baca Juga:  Dari 230 Siswa 38 yang Lepas dari SDN Jalantir Batujajar, Jajang Kepala Sekolah Katakan Begini