Desa Cangkorah Gelar Acara Donor Darah Untuk Di Wilayahnya

Desa Cangkorah Gelar Acara Donor Darah Untuk Di Wilayahnya

Batujajar – Warnajembar.com // Puluhan warga masyarakat Desa Cangkorah Kecamatan Batujajar Kabupaten Bandung Barat,secara sukarela mendonorkan darahnya sebagai wujud kepedulian sosial dan kemanusiaan,kegiatan donor darah tersebut baru pertama kali diadakan oleh Desa siaga Desa cangkorah bekerja sama dengan lembaga dan organisasi masyarakat,yang bertempat di kantor Desa Cangkorah Kamis 01/06/2023.

Masyarakat sangat antusias dilaksanakannya acara donor darah tersebut, dalam kegiatan donor darah ini, banyak peminat sehingga mencapai kurang lebih ada 150 orang.

Ketua Desa siaga Rahmat Tizani/Beta menuturkan kepada pihak media “bahwa kegiatan desa siaga ini semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan walau hanya setetes darah dan insya allah kegiatan desa siaga ini akan berkelanjutan,”tegasnya.

“Kami atas nama desa siaga dan pemdes desa cangkorah mengucapkan terimakasih yg sebesar besarnya kepada yg mendonorkan dan yg terlibat dan terimakasih kepada para ketua rw se desa cangkorah yg telah mendukung kegiatan donor darah,”ucapnya.

Kepala desa cangkorah Asep Mulyana saat di wawancarai oleh pihak media menjelaskan
“kegiatan ini semoga ada manfaatnya bagi yg membutuhkan, juga mudah mudahan yg belum hari ini ke depan bisa ikut donor,”tutur asep mulyana.

“Asep mulyana juga mengucapkan terimakasih yg sebesar besarnya kepada masyarakat juga yang terlibat dalam kegiatan ini semoga kebaikan semua di balas oleh allah subhanahu wa taala aamiin,”ucapnya.

Didin humas dari PMI mengucapakan”bnyak terima kasih kepada masyarakat desa Cangkorah yg telah mendonorkan darahnya,semoga bermanfaat bagi mereka yg membutuhkan, dan semoga masyarakat cangkorah sehat selalu amin,”Pungkas Didin.

Reporter : Beta

Editor : Anne.n

Baca Juga:  Pemeliharaan Ternak Ketahanan Pangan Desa Mekarwangi Kec.Lembang Kab.Bandungbarat