Pengukuhan Paskibraka Kecamatan Ngamprah

Pengukuhan Paskibraka Kecamatan Ngamprah

Bandung Barat- WarnaJembar.com//  Pada Hari Jumat, 16 Agustus 2024, Pukul 18.30 WIB s/d Selesai Kecamatan melaksanakan kegiatan Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera (PASKIBRA) Kecamatan yang bertempat di Halaman Kantor Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat.

Hadir dalam kegiatan Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera (PASKIBRA) tersebut Camat Ngamprah, Kapolsek Padalarang, Danramil, Siswa-Siswi Peserta PASKIBRA dan orangtua siswa siswi Paskibraka.

Upacara Prosesi Pengukuhan dilakukan dengan semangat kepatriotan generasi muda dalam menyongsong masa depan yang lebih gemilang menuju Indonesia Emas.

Sebanyak 25 orang pasukan pengibar bendera di kecamatan Ngamprah Resmi d kukuhkan dan siap untuk menjalankan tugas mulia mereka pada upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke 79.

Camat Ngamprah Agnes Virganty Menyampaikan.
“Alhamdulillah kami forkopimcam Kecamatan Padalarang ngamprah telah mengukuhkan anggota paskibraka tingkat kecamatan ngamprah yang besok akan bertugas mengibar bendera peringatan hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 di lapang desa Sukatani,” Ucap Agnes

Ia Juga Mengatakan, Upacara besok ada 9 desa yang akan bergabung berikut dilaksanakan karnaval dan arak-arakan hasil bumi, ogoh-ogoh kemudian juga berbagai kemeriahan lainnya yang memang sudah disiapkan oleh desa.

“Malam hari ini, kami diawali dengan doa bersama dengan Ketua MUI untuk lancarnya Kegiatan besok hari dan yang paling sakral adalah pengibaran bendera atas, sedemikian kami mengapresiasi kemudian mengukuhkan para paskibraka Kecamatan ngamprah yang sudah berhari-hari ini berlatih untuk mengibarkan bendera sang merah putih,” Tutur Agnes.

Lanjut Agnes, hari ini dihadiri oleh orang tua mereka. Melalui prosesi kemudian mencium bendera merah putih.

“Harapan kami ke depannya tidak hanya dalam momentum upacara besok saja tetapi menjadi penyemangat menjadi generasi penerus bangsa yang cinta akan bangsa jati diri negara republik kesatuan Indonesia,” Harapnya.

Baca Juga:  Milangkala Desa Bojongkoneng ke-196 Kades Tarmaya Menggelar Acara Ritual Tepung Cai ini dia Penjelasannya

Agnes mengukuhkan, 25 orang Paskibraka yang telah masuk seleksi ini, latihannya sudah dari hari-hari yang lalu di mana, Kami cukup mengapresiasi tidak seluruh siswa-siswi mampu untuk konsisten dalam latihan termasuk melawan cuaca dan terik matahari.

Tentunya, sebagaimana yang diamanatkan oleh PJ Bupati Bandung Barat kemarin sudah melantik untuk tingkat kabupaten dan hari ini kami di kecamatan ngamprah sinergis dengan Kabupaten untuk mengukuhkan para paskibra yang besok akan bertugas mengemban amanah,” tegasNya

“Mohon doanya dari semua Kecamatan ngamprah juga dalam memeriahkan hari jadi peringatan ulang tahun kemerdekaan ini dapat berjalan dengan lancar dengan berbagai kegiatan ” jelas Agnes

Ia Juga menyebutkan, Paskibraka tahun ini kami mengambil memberikan penghormatan kepada SMK terdekat dengan kecamatan ngamprah yaitu Bina insan bangsa yang mana berkolaborasi juga tentunya untuk marching band dan paduan suara kita mengambil dari siswa-siswi SMP Negeri 1 ngamprah,” Tandas camat. (**)