Ini dia Program Hengki Kurniawan Saat Menjadi Bupati Bandung Barat 2021-2023

Ini dia Program Hengki Kurniawan Saat Menjadi Bupati Bandung Barat 2021-2023

KBB – warnajembar.com / Beredar Player iklan Hengki Kurniawan mantan Bupati Kabupaten Bandung Barat (KBB), dalam player nya bertuliskan “Tugas pimpinan adalah terus berupaya meringankan beban rakyat, dan memastikan rakyat harus benar-benar hidup dengan kebijakan yang di keluarkan,” Tulisnya.

Di kutip juga dari player iklan yang beredar di media sosial, bertuliskan ada beberapa Program Hengki Kurniawan saat menjadi Bupati Kabupaten Bandung Barat (KBB) yakni sebagai berikut

Menuntaskan persoalan infrastruktur di Kabupaten Bandung Barat (KBB) di antaranya jalan rusak, irigasi, Jembatan dan ruang kelas.

Sebanyak 5.012 rumah tidak layak huni, di bangun di KBB, menurutnya kunci sukses adalah menyatukan kekuatan APBN, APBD Provinsi dan APBD Kabupaten.

Program pro rakyat seperti sertifikat gratis, BPHTB gratis, merdeka bersalin ( membiayai persalinan gratis untuk masyarakat yang kurang mampu) dan khitanan masal serta insentif linmas.

Memperjuangkan guru honorer menjadi PPPK terbanyak di Jawa Bara, serta membangun Desa mandiri dan Desa digital.

Membangun 3 alun-alun di Kabupaten Bandung Barat, Alun-alun alun Lembang, Cililin dan Bandung Barat, serta peduli UMKM dan produk lokal.

Memperjuangkan dan merekomendasikan upah tertinggi untuk buruh Bandung Barat, sebesar 27%.

Program umroh 50 orang untuk ulama di Bandung Barat, dan ketahanan pangan di tiap pondok pesantren. **Red

Baca Juga:  Anggota DPR-RI Dadang Naser Ajak Masyarakat Untuk Pilih EDUN Putra Daerah KBB